News Rentalmo

Sudah Tahu 5 Keuntungan Rental Mobil dan Supir Untuk Pemula?

Keuntungan rental mobil dan supir sebenarnya tidak kalah menarik dari lepas kunci. Khususnya ketika Anda dan teman kebetulan belum ada yang bisa mengendarai mobil. Daripada harus memaksakan diri dan membuat perjalanan menjadi kurang nyaman, tentu lebih meyakinkan apabila dipandu oleh supir profesional.

Mengendarai mobil sewaan untuk bepergian ke luar kota adalah pilihan tepat ketika Anda menginginkan perjalanan yang nyaman. Daripada harus menggunakan sepeda motor ketika berlibur, lebih baik rental mobil dan mengajak teman-teman liburan bersama.

Tidak perlu khawatir jika Anda sama sekali tidak memiliki kemampuan berkendara. Sebab, pihak rental mobil saat ini sudah banyak yang menyediakan opsi sewa supir.

Keuntungan sewa mobil dan supir bisa Anda simak selengkapnya pada artikel berikut.

Berbagai Keuntungan Rental Mobil dan Supir

keuntungan rental mobil dan supir

1. Lebih Aman

Supir yang dipersiapkan oleh penyedia rental mobil bukanlah orang sembarangan. Melainkan tenaga profesional dan sudah berpengalaman selama bertahun-tahun di bidang transportasi. Meskipun tidak semua, namun kebanyakan seperti ini.

Karena sudah terbukti berpengalaman, membuat perjalanan Anda semakin aman. Supir mengetahui bagaimana cara berkendara di jalanan yang macet, penuh tanjakan, tidak mengerem mendadak dan lain sebagainya.

Anda tinggal duduk manis, biarkan supir yang menghantarkan ke tempat tujuan dengan selamat.

2. Lebih Nyaman

Selain keselamatan Anda yang lebih terjamin, kenyamanan juga menjadi prioritas selanjutnya. Supir akan berusaha meminimalkan guncangan yang terjadi, sehingga penumpang tidak mual dan mabuk perjalanan.

Supir profesional sudah tahu betul bagaimana membuat pengendara merasa nyaman selama perjalanan. Bisa Anda bayangkan ketika mobil dikendarai oleh teman yang baru bisa.

Apalagi perjalanan melewati banyak rute baru yang belum paham bagaimana kondisinya. Mereka bakal kesulitan dan membuat perjalanan tidak tenang.

3. Hemat Tenaga

Tidak bisa dipungkiri bahwa melakukan perjalanan jauh itu sangat menguras tenaga. Anda harus mempersiapkan fisik yang fit agar bisa tetap fokus dan selamat sampai tujuan.

Padahal, ada opsi yang lebih menyenangkan lho ketika rental mobil. Yaitu dengan supir yang siap menghantar Anda kemanapun. Sepanjang perjalanan Anda dan teman bisa beristirahat tanpa harus menahan lelahnya berkendara.

Belum lagi ketika menemukan banyak jalanan macet yang bisa membuat stress. Kalau sudah seperti ini, setibanya di tempat tujuan Anda lelah dan lesu.

Sementara itu, jika menggunakan supir maka tubuh Anda masih bugar begitu sampai di tempat tujuan. Bisa melakukan berbagai aktivitas tanpa dibayang-bayangi rasa lelah.

4. Cepat

Berbekal pengalamannya yang sudah melewati berbagai kota, supir akan membawa Anda sampai di tempat tujuan dengan lebih cepat. Mereka tahu mana rute paling efektif dan tidak muter. Sehingga Anda tidak perlu berlama-lama di perjalanan.

Apabila hanya mengandalkan Google Maps dan ini baru pertama kali Anda berkendara ke kota tujuan, pasti bingung. Anda juga tidak mengetahui rute paling cepat dan sekedar mengikuti rekomendasi Maps.

5. Bisa Menjadi Pemandu

Keuntungan lain ketika rental mobil dan supir adalah bisa menjadi pemandu. Apalagi supir tersebut sudah cukup sering datang ke kota tujuan. Mereka pasti hafal tempat tempat terkenal yang ada di sana.

Supir ini bisa menjadi tour guide Anda sehingga tidak perlu repot mencari rute sendiri. Perjalanan Anda tidak lagi merepotkan, karena sudah ada pemandunya.

Itu tadi adalah lima keuntungan rental mobil dan supir yang sangat cocok bagi para pemula. Perjalanan akan di dampingi oleh tenaga profesional, sehingga lebih nyaman dan tenang. Anda tidak harus hafal rute perjalanan atau mempersiapkan diri untuk menyetir jauh.