News Rentalmo

Tips Memaksimalkan WA Untuk Promosi Rental Kendaraan

WhatsApp adalah media perpesanan sekaligus promosi yang bisa di manfaatkan oleh setiap pebisnis. Tidak susah sebenarnya memakai WA sebagai sarana promosi, namun kenyataannya di luar sana masih banyak yang belum bisa memaksimalkan aplikasi satu ini. Menyadari hal tersebut, Rentalmo menyediakan fitur berbagi ke WhatsApp. Di harapkan penggunanya bisa mempromosikan bisnis lebih efektif. Simak deh tips memaksimalkan WA untuk promosi rental kendaraan di bawah.

Rentalmo adalah sebuah platform yang di desain khusus untuk industri rental kendaraan. Di dalamnya terdapat dua jenis pengguna, yaitu calon penyewa dan pemilik kendaraan.

Kedua pihak tersebut bisa saling bertemu di satu platform yang sama untuk memenuhi kebutuhan masing-masing. Yuk, ketahui tips memaksimalkan WA untuk promosi rental kendaraan berikut.

Tips Memaksimalkan WA Untuk Promosi Rental Kendaraan yang Efektif

tips memaksimalkan wa untuk promosi rental kendaraan

1. Menyediakan Nomor Khusus

Sudah menjadi keharusan bagi setiap pemilik bisnis menyediakan nomor khusus. Jangan sampai nomor pribadi dan bisnis di gunakan secara bersamaan, apalagi di buat akun WhatsApp yang sama.

Nomor khusus untuk bisnis di harapkan bisa membuat pengelolaan chat pelanggan menjadi lebih mudah. Tidak khawatir terganggu dengan chat dari orang lain yang bukan berkepentingan sewa kendaraan.

Tentu Anda bingung ketika chat pribadi dan kepentingan bisnis tercampur menjadi satu, ketika hendak melakukan follow up kepada calon pelanggan lebih susah. Karena bisa saja tenggelam dengan chat yang lain.

2. Fokus Terhadap Target Konsumen

Setelah nomor WhatsApp bisnis sudah siap, sekarang saatnya mempelajari teknis di WA marketing. Pertama, ada langkah untuk memahami siapa saja target market. Apakah itu usia paruh baya, dewasa atau bahkan millenial.

Informasi seperti ini bisa Anda kumpulkan melalui banyak platform, salah satunya melalui WhatsApp. Setelah melakukan chat tentang persewaan mobil, Anda bisa tahu tentang usia mereka dari gaya ketikan.
Nah, untuk mendapatkan nomor calon konsumen ini bisa melalui promosi di Facebook, Instagram dan Rentalmo. Anda bisa bertemu banyak orang yang berpotensi menjadi pelanggan.

Setelah nomor pelanggan terkumpul banyak, Anda bisa follow up setiap 3-6 bulan sekali. Dari sini bisa memfilter siapa saja yang masih aktif dan prospek menjadi pelanggan.

3. Mengoptimalkan Obrolan

Tips memaksimalkan WA untuk promosi rental kendaraan yang berikutnya adalah melalui pendekatan obrolan. Baik itu obrolan yang bersifat pribadi atau grup.

Sebisa mungkin tidak putus hubungan konsumen. Jadi, Anda dan mereka bukan sebatas penyedia jasa dan konsumen saja.

Karena saling menyimpan nomor, Anda bisa berkomentar dengan story yang di upload. Basa-basi juga tidak masalah jika sudah cukup lama berhenti chatting.

Ketika di rasa sudah mulai nyambung dan akrab, Anda bisa menawarkan pelanggan untuk bergabung ke sebuah grup khusus. Berikan benefit berupa potongan harga bagi member grup tersebut.

4. Memakai Fitur Story

Story WhatsApp tidak ubahnya seperti miliknya Instagram. Pengguna bisa berbagi foto dan video untuk dilihat kepada kontak miliknya. Inilah fitur yang sebaiknya Anda maksimalkan untuk promosi.

Bagikan penawaran Anda di Rentalmo ke story WhatsApp, supaya lebih banyak orang melihatnya. Sekaligus sebagai bukti bahwa pelayanan Anda masih aktif sampai sekarang.

Ada banyak ide untuk membuat story WhatsApp, mulai dari penawaran rental kendaraan, orderan yang masuk hari ini, kegiatan di kantor rental mobil, chat pelanggan yang request orderan dan lain sebagainya yang berhubungan dengan bisnis rental.

Supaya pelanggan tidak bosan, jangan hanya sekedar membuat story promosi rental mobil saja. Selingi dengan kegiatan Anda yang lain, sehingga pelanggan melihat Anda sebagai teman dan bukan sekedar pemilik rental mobil.

5. Labeli Chat

WhatsApp Business memiliki fitur khusus yang memungkinkan pengguna memberi label terhadap chat. Sehingga, Anda mudah mengelola chat dengan pelanggan.

Nantinya, bisa membuat label pelanggan baru, pelanggan lama dan pelanggan setia. Sehingga, mudah memberikan promo sesuai karakteristik masing-masing.

Demikianlah sedikit pembahasan mengenai lima tips memaksimalkan WA untuk promosi rental kendaraan. Semoga bermanfaat bagi siapapun yang sedang mengembangkan usaha sewa kendaraan.

Rentalmo.com mengerti bagaimana efektifnya whatsapp marketing, sehingga di setiap halaman penawaran kendaraan selalu tersedia opsi berbagi ke WhatsApp. Anda bisa memakainya secara gratis, tanpa harus di pungut biaya apapun.

Jangkau lebih banyak orang dengan bergabung ke Rentalmo. Penggunanya tidak sebatas pada lingkup satu daerah, melainkan berasal dari seluruh Indonesia. Kesempatan yang tidak boleh di lewatkan begitu saja.